Resep Buat Egg Tart Khas Portugis

2023-09-16
Average Member Rating

forkforkforkforkfork (0 / 5)

0 5 0
Rate this recipe

fork fork fork fork fork

0 People rated this recipe

Resep terkait:
  • Resep Milo Chessy Silky Pudding

  • Resep Buat Sroto Sokaraja

  • Resep Tanghulu – Anggur – Strawberry dengan Lapisan Gula Karamel

  • Resep Buat Steak Bumbu Merica Hitam

  • Resep Buat Cookies Meledak ala Fudgy Bro

Bahan-bahan

  • 250 gram tepung terigu protein tinggi.
  • 100 gram tepung terigu protein sedang.
  • 50 gram unsalted butter.
  • 1/2 sdm air jeruk lemon.
  • 1/2 sdt garam.
  • 170 ml air es
  • 180 gram margarin pastry, simpan dalam suhu ruangan dan pipihkan berbentuk kotak.

Bahan isian

  • 90 gram whip cream cair.
  • 250nml susu evaporasi.
  • 50 gram gula pasir.
  • 8 gram tepung maizena.
  • 1/2 ddt vanilla ekstrak.
  • 2 butir kuning telur.

 

Cara Membuat

Puff Pastry:

  1. Campur tepung terigu, garam dan air lemon dalam wadah lalu aduk rata.
  2. Tambahkan butter sambil dituang air sedikit demi sedikit lalu diuleni hingga adonan setengah kalis.
  3. Bulatkan menjadi satu adonan besar, masukan adonan dalam wadah tertutup dan simpan di kulkas selama 30 menit.
  4. Taburi sedikit tepung di meja, lalu letakan adonan dan gilas sampai bentuknya memanjang vertikal.
  5. Pisahkan adonan menjadi 3 bagian tanpa dipotong.
  6. Letakan margarin pastry tepat di bagian tengah adonan dengan cara ditumpuk.
  7. Pastikan lebar margarin pastry tidak melebihi lebar adonan.
  8. Lipat bagian kiri dan kanan adonan ke arah dalam sampai menutup margarin pastry.
  9. Selanjutnya, lipat bagian atas dan bawah adonan ke arah dalam sehingga margarin pastry tertutup rapat.
  10. Putar adonan 90° lalu gilas sampai tipis memanjang vertikal.
  11. Bagi lagi menjadi 3 bagian tanpa dipotong, lipat bagian atas dan bawah, ke arah tengah. lalu simpan di kulkas selama 10 menit.
  12. Keluarkan adonan lalu lakukan langkah di atas sampai 4x pengulangan.
  13. Terakhir, tutup adonan dengan plastik lalu istirahatkan selama 20-25 menit di lemari es dan adonan siap digunakan.

Isian (filling):

  1. Campur whipped cream, susu, gula pasir, kuning telur, dan tepung maizena. Aduk sampai rata.
  2. Masak dengan api kecil sebentar saja, sampai gula mulai larut bisa matikan kompor.
  3. Masukan ekstrak vanilla. Aduk-aduk hingga uapnya hilang, lalu tiriskan.

Penyelesaian:

  1. Ambil kulit puff pastry lalu gulung dan potong dengan ketebalan 1,5 cm.
  2. Ambil setiap potongan kulit, kemudian tata di loyang atau cetakan pie. Baluri bagian atasnya dengan sedikit tepung.
  3. Tekan-tekan hingga kulitnya pipih dan menutupi seluruh permukaan cetakan.
  4. Tuang bahan filling di atas kulit pastry sampai 80 persen memenuhi cetakan.
  5. Tata cetakan pie di loyang yang telah dilapisi aluminium sebelumnya.
  6. Masukkan loyang ke dalam oven dan panggang dengan suhu 200-220 derajat celcius selama 25-30 menit, sampai matang dan filling-nya muncul bintik-bintik hitam.
  7. Keluarkan dari oven dan dinginkan, lalu egg tart siap disajikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *